Heboh Mobil Murah, Apa Kabar Esemka? Mobil Esemka sempat menyedot masyarakat Indonesia. HANYA PENCITRAAN JOKOWI ?
Pasar otomotif nasional tengah dihebohkan kehadiran mobil murah, yang rencananya mulai dijual bulan depan di Indonesia Internasional Motor Show (IIMS) 2013.
Euforia mobil murah yang notabene merupakan merek Jepang, membuat mobil buatan Indonesia seperti Esemka mendadak terlupa dan kalah pamor.
Lama tak terdengar kabarnya, mobil rakitan dari PT Solo Manufaktur Kreasi (SMK), Esemka ternyata sedang gencar membangun bengkel resmi untuk perawatan dan penjualan suku cadang mobil tersebut. Bengkel resmi itu direncanakan akan mulai operasional pada bulan Oktober mendatang.
Sabar Budi, Humas PT SMK mengungkapkan pihaknya sedang melakukan persiapan operasional bengkel resmi Esemka. Beberapa daerah, selain Solo, juga akan dibangun bengkel resmi dan layanan purna jual.
"Beberapa daerah yang akan dibangun bengkel resmi seperi di Madiun, Kediri, Tasikmalaya, Cirebon, Jakarta, Ciamis, Pati, Salatiga, Jogja, Malang, Lampung, Riau, Dumai, NTB, Bali, " jelasnya kepada VIVAnews.
Menurut Sabar Budi, pemilihan daearah tersebut berdasarkan populasi jumlah pemesanan dari Esemka. Lantaran di daerah Jawa Timur, banyak yang pesan Esemka, maka bengkel resmi juga disiapkan. "Rencanannya setiap daerah akan ada sekitar 2-3 bengkel resmi, " tuturnya.
Menurut Sabar Budi, bengkel tersebut tak hanya dibangun secara mandiri oleh PT SMK. Namun ada juga yang dibangun berdasarkan kerjasama dengan sekolah kejuruan yang berbasis jurusan otomotif.
"Untuk sementara, bengkel akan dipusatkan dulu di Solo. Daerah-daerah lain menyusul. Semua daerah yang akan memiliki bengkel resmi baru melakukan persiapan. Ya, persiapan sudah mencapai 80 persen, " tuturnya.
Dengan adanya bengkel resmi diharapkan bisa memudahkan pengguna Esemka untuk merawat mobilnya dan penggantian suku cadang. "Rencananya bengkel yang melayani purna jual ini juga akan digunakan perakitan. Jadi bisa mempercepat proses produksi perakitan Esemka," ungkapnya. (umi)

KOTAK KOMENTAR
|
ARTIKEL TERKAIT
Otomotif
- Audi Kembangkan Mobil yang Mampu Berubah Warna dan Memperbaiki Diri Sendiri
- Rio Haryanto Jajal Mobil MRT05
- 13 Modifikasi moge yang malah aneh, lucu dan di luar dugaan!
- Maya Ismianti, Suka Motor yang Besar
- Race Direction Dinilai Telat Menyadari Sikap Janggal Marquez
- Guys, Masuk Mobil Jangan Langsung Nyalain AC ya, Walaupun Mobilmu Sepanas Oven
- Aksi Nyeleneh Sepanjang Sejarah MotoGP
- Ini dia Moge Kustom Paling Mahal se-Jagat
- ASTAGA!!! INI TRAGEDI "THE DOCTOR" VALENTINO ROSSI VS MARC MARQUEZ VERSI PEBALAP INDONESIA
- Rossi Kesal Ada Pertemuan Rahasia Marquez-Lorenzo di Andora
- 10 Kebiasaan Bodoh Sopir Indonesia