Setelah mendarat di komet 67P/CG, robot Philae bergerilya mengirimkan data ke badan antariksa Eropa (ESA). Robot kecil itu diklaim telah menemukan molekul organik di komet tersebut.
Molekul organik itu dianggap sebagai hal yang esensial untuk kehidupan. Ini ditemukan di dekat permukaan komet tempat Philae mendarat.
Dilansir The Guardian, Rabu 19 November 2014, pesawat itu harus mengirimkan bukti-bukti adanya senyawa terdiri dari karbon dan senyawa kimia hidrogen, sesaat sebelum Philae 'tertidur'.
Meskipun begitu, ilmuwan masih belum bisa memastikan kebenaran jenis molekul yang ditemukan di komet 67P/Churyumov-Gerasimenko. Jika sudah bisa dipastikan, maka data tersebut akan menunjukkan kandungan kimia yang menjadi awal terbentuknya kehidupan bumi.
Banyak ilmuwan yang percaya jika kehidupan awal bumi berasal dari molekul yang tersimpan di asteroid dan komet. Pasalnya, mereka juga percaya dengan teori BigBang sebagai awal terbentuknya bumi, dimana saat itu bumi bertubrukan dengan asteroid.
"Molekul tersebut berhasil dideteksi berkat 'penci*man' Cosac. Itu adalah perangkat buatan DLR German Aerospace Centre. Cosac memiliki peralatan penci*uman atmosfir dan mendeteksi molekul organik pertama sesaat setelah mendarat. Namun begitu, analisa untuk mengidentifikasi molekul masih terus dilakukan," demikian keterangan DLR German Aerospace Centre.
Meski bisa mendapatkan data terkait molekul, upaya Cosac untuk menganalisa tanah hasil galian Philae di permukaan komet tidak berhasil. Philae sendiri telah 'tertidur' setelah bekerja selama 60 jam di komet.
"Saat ini kami belum mendapatkan informasi sama sekali terkait jumlah dan berat contoh tanah tersebut," ujar Fred Goesmann, Kepala Investigasi Cosac dari Max Planck Institute untuk Penelitian Solar System.
Namun begitu, mereka masih berupaya untuk menginterpretasikan hasil tersebut. Diharapkan hasilnya bisa memberi pencerahan terhadap elemen kimia yang berperan dalam kehidupan.
Molekul organik, yang merupakan senyawa kimia terdiri dari karbon dan hidrogen, merupakan pembentuk dasar dari organisme yang hidup di bumi. Kandungan itu bisa berubah menjadi banyak bentuk, dari molekul kecil seperti gas metan sampai amino acid yang bisa menjadi protein. (ren)
KOTAK KOMENTAR
|
ARTIKEL TERKAIT
Teknologi
- NASA Rahasiakan Rekaman Suara Misterius Ini Selama 47 Tahun dan Kini Akhirnya Dibongkar
- Ciri – Ciri Anda Terlalu Banyak Menggunakan Smartphone
- Ini Lho Asal Mula Kenapa Susunan Huruf Keyboard Nggak Beraturan
- Ngaku Deh, Kamu Pasti Berharap 6 Alat Doraemon Ini Benar-benar Nyata
- Kecanggihan Israel yang Telah Menguasai Kehidupan Manusia
- [WOW] Soal Matematika Bisa Diselesaikan dengan Menggunakan Kamera HP
- Waduh, Mainan Hotwheels Baru ini Dianggap Biang Dosa, Ini Sebabnya
- Dengan Penemuan Baru Ini, Wanita Bisa Buang Air Kecil Sambil Berdiri
- Pandangi Titik Hijau, Mata Anda Tak Akan Mampu Lihat Titik Kuning Lagi
- Inilah 3 Alasan Kenapa Smartphone Malah Menjadi Masalah Bagi Manusia Abad 21
- HP Hilang, Tak Perlu Lapor Polisi, ini Cara Mudah Menemukannya
Antariksa
- Misteri Musik Aneh di Bulan, NASA Kini Mengungkapnya. Baca dan Sebarkan!
- NASA Rahasiakan Rekaman Suara Misterius Ini Selama 47 Tahun dan Kini Akhirnya Dibongkar
- Keren Bro...Pesawat `Tanpa Jendela` Segera Mengangkasa, Bisa Digunakan Untuk Akses Internet
- Robot Nasa Temukan Piramida di Mars?
- Ilmuwan Amerika: Manusia akan Punah untuk ke-6 Kali
- Misteri ‘Tangan Tuhan’ di Luar Angkasa Membuat Astronom Bingung
- Kisah Gadis Cilik yang Selamat dari Kecelakaan Pesawat
- Inilah Negara Paling Ditakuti Pesawat Asing
- Berbagai Cuaca Ekstrim yang Ada di Galaksi Kita
- Gak Bisa Terbang, Pesawat Raja Rock & Roll Dilelang Rp 190 M...ada yang Minat...??
- Ekor Pesawat AirAsia QZ8501 Berhasil Ditemukan.....Ini dia Penampakannya...!!
Alam
- Gerhana, Bukan Hanya Sebatas Fenomena Alam
- NASA Rahasiakan Rekaman Suara Misterius Ini Selama 47 Tahun dan Kini Akhirnya Dibongkar
- Kalimantan HANCUR Karena Tambang Batu Bara, Fotonya Akan Membuatmu Menangis
- Keren dan Unik...Ternyata Hawai Punya Pulau Berbentuk U
- Peristiwa Besar ini Menjadi Ikon Tahun 2015 yang Tak Bisa Dihapuskan dari Sejarah
- Inilah Penafsiran Gambaran Bentuk Mahluk Planet yang Asli
- Sisi Ilmiah Mukjizat Al-Quran Jelaskan Naik ke Bulan
- ‘Alay’ Merambah Luar Negeri, Segininya Ribuan Orang Rela Antri Demi Batu Ini
- 2 Januari 2016, Ramalan Mengejutkan Terjadi
- Negara Ini Diperkirakan Cepat Punah
- Ilmuwan: Kiamat Sudah Dekat, 90 Persen Kehidupan Bakal Punah