Password merupakan kata yang digunakan sebagai pengaman pada suatu akun. Password biasanya digunakan untuk masuk atau login pada akun email, Facebook,Bloogger, Wordpress, Internet Banking, dsb.
Password yang mudah ditebak pasti akan menyebabkan akun kita gampang dijebol oleh para peretas. Bahkan data yang mestinya rahasia dapat terbuka dan terbajak dengan begitu mudahnya.
Tahukah Anda bahwa '123456' adalah password yang paling banyak digunakan orang di seluruh dunia? Sebuah survei juga menyebutkan sekitar 16% konsumen menggunakan nama depannya sebagai password.

Sebagian orang lagi menggunakan 'abc123' dan tanggal lahirnya sebagai password. Itu semua adalah berbagai jenis password yang tergolong mudah dijebol.
Berikut kami paparkan tips dan cara membuat password yang kuat dan aman sehingga kata sandi tersebut tidak mudah ditebak, dijebol dan dibajak oleh peretas atau orang lain yang tak bertanggung jawab.
Password yang kuat adalah:
1. Minimal 8 karakter (lebih banyak lebih baik)
2. Mengandung lebih dari 1 huruf kecil, 1 huruf besar, 1 angka dan 1 simbol
3. Setiap karakter selang-seling antara huruf kecil, huruf besar, angka & simbol
4. Tanpa ada karakter yang sama atau berulang
Password yang ideal adalah:
1. Mudah diingat
2. Beda akun/ web/ aplikasi, beda password
3. Diganti setidaknya sebulan sekali
Password yang harus dihindari adalah:
1. Berupa kata yang ada di kamus dalam bahasa apapun
2. Singkatan-singkatan yang umum
3. Karakter berurutan baik angka maupun huruf pada keyboard
4. Informasi pribadi seperti nama atau tanggal lahir
10 ide terburuk untuk password:
Menurut TIME, ada 10 ide untuk password yang mudah untuk ditebak, Anda pun sangat TIDAK disarankan untuk membuat password berdasarkan informasi berikut:
1. Nama hewan peliharaan
2. Tanggal istimewa, seperti tanggal hari pernikahan
3. Tanggal ulang tahun anggota keluarga
4. Nama anak
5. Nama anggota keluarga
6. Tempat lahir Anda
7. Lokasi liburan favorit
8. Nama tim olah raga favorit
9. Nama penting lainnya
10. Kata 'password'
25 password terburuk yang mudah dibobol:
Menurut Splash Data, perusahaan manajemen password, setidaknya ada 25 password yang dianggap terburuk dan disebut gampang dijebol oleh peretas:
1. password
2. 123456
3. 12345678
4. abc123
5. qwerty
6. monkey
7. letmein
8. dragon
9. 111111
10. baseball
11. iloveyou
12. trustno1
13. 1234567
14. sunshine
15. master
16. 123123
17. welcome
18. shadow
19. ashley
20. football
21. jesus
22. michael
23. ninja
24. mustang
25. password1
KOTAK KOMENTAR
|
ARTIKEL TERKAIT
Cara Tips Trik
- Inilah Barang yang Haram Untuk Diperdagangkan
- Larangan Duduk Memeluk Lutut Saat Sedang Mendengar Khutbah Jumat
- Ternyata Keputusan Hidup Membujang Dilarang Agama
- Jika Shalat Shubuh Kesiangan, DOSA BESAR kah ?
- Apakah Anda Punya Kecenderungan Suka Sesama Jenis? Coba Ikuti Tes Ini
- Ini Doanya, Agar Anak Kita Tidak Nakal
- Foto Hasil Photoshop, Dari yang Paling Keren Sampai yang Paling Gagal
- 100 Nama anak laki-laki Islam yang bermakna indah
- Ciri – Ciri Anda Terlalu Banyak Menggunakan Smartphone
- Ini Rahasianya Kenapa Pria Tidak Pernah Menang Saat Berdebat dengan Wanita
- 5 Bisnis Sampingan Yang Lagi Gairah Di Tahun 2016
Teknologi
- NASA Rahasiakan Rekaman Suara Misterius Ini Selama 47 Tahun dan Kini Akhirnya Dibongkar
- Ciri – Ciri Anda Terlalu Banyak Menggunakan Smartphone
- Ini Lho Asal Mula Kenapa Susunan Huruf Keyboard Nggak Beraturan
- Ngaku Deh, Kamu Pasti Berharap 6 Alat Doraemon Ini Benar-benar Nyata
- Kecanggihan Israel yang Telah Menguasai Kehidupan Manusia
- [WOW] Soal Matematika Bisa Diselesaikan dengan Menggunakan Kamera HP
- Waduh, Mainan Hotwheels Baru ini Dianggap Biang Dosa, Ini Sebabnya
- Dengan Penemuan Baru Ini, Wanita Bisa Buang Air Kecil Sambil Berdiri
- Pandangi Titik Hijau, Mata Anda Tak Akan Mampu Lihat Titik Kuning Lagi
- Inilah 3 Alasan Kenapa Smartphone Malah Menjadi Masalah Bagi Manusia Abad 21
- HP Hilang, Tak Perlu Lapor Polisi, ini Cara Mudah Menemukannya