Kehadiran Krispy Kreme di Perth, Australia untuk pertama kalinya rupanya menarik banyak perhatian banyak orang. Pasalnya, seperti yang dilansir 9news.com.au, pelanggan pertama yang memasuki toko ini akan mendapat donat gratis selama satu tahun!
Seperti seorang remaja bernama Favian Lin ini yang rela menginap di luar toko selama empat hari sejak Minggu (23/11) lalu demi menjadi orang pertama yang memasuki toko. Toko Krispy Kreme ini sendiri baru dibuka pada Rabu (26/11) kemarin.
Ditanya mengapa dia mau melakukan itu, Lin berkata, “Itu sebenarnya temanku yang menyarankan karena aku memiliki banyak waktu luang.”
Untuk dedikasinya ini, Lin akan dihadiahi banyak donat setiap minggunya selamam setahun ke depan, sekitar 156 gram lemak dan 2616 kalori setiap tujuh hari. Rupany atak hanya orang pertama yang mendapat hadiah. Orang kedua yang memasuki toko juga mendapatkan donut gratis selamam enam bulan, sedangkan orang ketiga mendapat donut gratis selama tiga bulan.
(zia)
KOTAK KOMENTAR
|