Komik Jepang atau manga Naruto menjadi fenomena tersendiri di kalangan pecinta komik. Sejak 1999 hingga tahun ini, banyak penggemarnya yang selalu menantikan kelanjutan dari serial Naruto Uzumaki itu.
Di tahun 2012, Naruto menempati urutan keempat dari 10 judul manga terlaris rilisan Shonen Jump. Di Indonesia, penerbit Elex Media Komputindo yang mencetaknya dalam versi bahasa Indonesia.
Sejak bulan lalu, berita mengenai tamatnya kisah Naruto tersebut sudah beredar. Di episode ke-700, Kishimoto akan menerbitkan cerita terakhirnya. Kini, para penggemar Naruto khususnya di Jakarta menyatakan dukanya dengan hashtag #ThanksNaruto di Twitter.
Hashtag tersebut merajai posisi pertama. Banyak ucapan duka yang tersebar. Seperti akun Twitter @BradArscott menulis, "#ThanksNaruto for being there when I was down. Naruto finally ended after 15 years. 15 years of happiness and laughter!"
Lain lagi dengan akun Twitter @Adecuyss, ia menulis akhir dari cerita Naruto. "Chapter Naruto Shippuden 700, Naruto sudah menjadi Hokage ke-7 dan sudah mempunyai dua anak. Hihi :) #ThanksNaruto."
Trending topic #ThanksNaruto mengalahkan hebohnya video mini 'Ada Apa dengan Cinta' hari ini. Jika Anda penggemar Naruto, mari ucapkan #ThanksNaruto dan berduka lewat akun Twitter masing-masing.
(tia/mmu)
KOTAK KOMENTAR
|