Sunday, 21 December 2014

KEREN BANGET....MONTIR ini BIKIN MOBIL yang KEREN ABIS dari Barang Rongsokan




komentar | baca - tulis komentar

 Jacek Mazur (48) punya cara tersendiri untuk bisa mendapatkan mobil impiannya. Ya, mekanik amatir itu sengaja membuat mobil mewah tiruan dengan menghabiskan anggaran 20.000 pounds (Rp394 juta).

Sudah sejak lama, Mazur jatuh cinta kepada mobil McLaren F1. Tapi dia sadar, butuh uang banyak hingga miliaran rupiah untuk mendapatkan mobil yang hanya ada 106 unit.

Tak putus asa, ia akhirnya membuat sendiri replika McLaren F1 dari aneka barang bekas selama delapan tahun, dengan bantuan 30 teman dan keluarganya.

Melansir Daily Mail, pria asal Zabrze, Polandia itu cukup mengeluarkan dana Rp394 juta untuk mobil yang bisa dipacu hingga 321 kilometer/jam. Padahal, harga asli satu unit McLaren F1 mencapai 5 juta pounds (Rp98 miliar).

Sebelumnya, Mazur juga membuat replika Lamborghini Countach, Porsche 911. Namun bagi dia, McLaren F1 adalah puncak suksesnya, maklum supercar itu sangat langka.

"Saya tak bisa membelinya (McLaren F1), jadi saya harus membuatnya sendiri," kata Mazur.

Tapi sekarang, ketika berada di dalam mobil, banyak orang-orang berhenti dan memotret. "Seperti sedang kencan dengan Angelina Jolie atau Sandra Bullock di pusat kota New York," ujarnya bangga.

Untuk membuat mobil itu, Mazur mencomot berbagai komponen, mesin dari Audi dan rem milik Mercedes. Sedangkan rangka besi yang dilas untuk bodi terbuat dari fiberglass.

Sekadar informasi, McLaren F1 dirancang oleh insinyur Inggris Gordon Murray dan pertama kali dibuat pada 1991.

Pada 1998, McLaren F1 tercatat sebagai mobil produksi tercepat di dunia dengan kecepatan 371 km/jam.  (asp)











Sumber : Owunik . blogspot . com - yang unik, emang asyik :)

KOTAK KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT

INFormasi... Gak Basii...

infosihh.blogspot.com

Mobile | Lintas.me
sansanichsan71@gmail.com
Back to Top
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...