Monday, 22 December 2014

KEREN....2 Anak SD ini BIKIN ROBOT PENGHAPUS, Anak SD aja BISA BIKIN ROBOT ya




komentar | baca - tulis komentar

Dua siswa kelas VI sekolah dasar di Surabaya, Jawa Timur, berhasil merakit robot penghapus papan tulis. Bahan-bahan yang digunakan untuk membuat robot tersebut pun sangat murah dan sederhana.

Ihdan Rasyid dan Muhammad Fauzan, siswa SD Muhammadiyah 4 Pucang, Surabaya, hanya membutuhkan komponen, seperti dinamo, saklar, dan mika, kabel, dan baterai, untuk menciptakan robot tersebut.

Alat untuk membuatnya pun juga sederhana, di antaranya obeng, solder, dan lem.

Ihdan, mengatakan, robot ini termasuk murah, namun manfaatnya tinggi. Untuk menghapus tulisan, robot ini hanya satu kali bergerak.

Menurut Ihdan, robot dibuat dalam waktu sepekan. Namun ia dan Fauzan masih akan menyempurnakannya lagi. Nantinya, lanjut dia, robot akan ditempel pada papan tulis dan bekerja secara otomatis, tidak lagi dikendalikan manusia.

Sementara itu, guru pembimbing Endi Setiawan, mengatakan, robot penghapus papan tulis tersebut diikutkan dalam ajang lomba robot pelajar internasional pada 2014.







Sumber : Owunik . blogspot . com - yang unik, emang asyik :)

KOTAK KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT

INFormasi... Gak Basii...

infosihh.blogspot.com

Mobile | Lintas.me
sansanichsan71@gmail.com
Back to Top
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...