Thursday, 18 December 2014

[WOW] 'Pohon' Natal ini Sebesar Gunung

icon18_edit_allbkg



komentar | baca - tulis komentar

Sebentar lagi umat Kristiani dari berbagai penjuru dunia akan merayakan Natal. Biasanya agar suasana Natal semakin semarak, maka dipasanglah pohon Natal lengkap dengan berbagai hiasannya.

063218700_1418727850-pohon_natal


Seperti yang dilansir dari Amusingplanet, Kamis (18/12/2014), di kota Gubbio, Italia Utara, akan ada tradisi pemasangan pohon Natal yang besarnya hampir menyamai gunung setiap tahunnya pada hari Natal. Pohon Natal ini juga diklaim sebagai pohon natal terbesar di dunia.

Pohon Natal tersebut berada di lereng Gunung Ingino ini rupanya bukanlah sebuah "pohon" yang sebenarnya. Pohon ini terdiri dari 1000 lampu warna-warni dan kumpulan kabel sepanjang 10 km. Pohon Natal ini akan bersinar dengan indah ketika malam hari.

Rupanya, pohon Natal tersebut berawal dari tradisi penduduk kota Gubbio. Tradisi ini bermula ketika penduduk kota Gubbio ingin merayakan Natal dengan cara yang berbeda. Hingga akhirnya, terciptalah ide untuk membuat pohon Natal yang besarnya hampir menyamai gunung.

Persiapan untuk membuat pohon Natal tersebut juga memakan waktu yang cukup lama. Penduduk kota Gubbio membutuhkan waktu selama tiga bulan untuk membuat pohon tersebut. Sejak 2010, penduduk mulai menggunakan sumber dari tenaga matahari untuk penerangan pohon raksasa ini.

Tak hanya hasilnya yang cantik, pohon itu juga dianggap sebagai bentuk penghormatan kepada Santo Ubaldo. Ia dianggap sebagai santo pelindung dan juga uskup dari abad ke-12 yang berasal dari kota Gubbio. Makamnya terletak di Basilica, puncak gunung Ingino.


063218700_1418727850-pohon_natal

gubbio-christmas-tree-2%5B2%5D

gubbio-christmas-tree-3%5B2%5D




Sumber : Owunik . blogspot . com - yang unik, emang asyik :)


KOTAK KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT

INFormasi... Gak Basii...

4467901

Mobile | Lintas.me
sansanichsan71@gmail.com
Back to Top
pixel