Tempat ini dijuluki sebagai pub paling mabuk di Inggris. Kenapa? Karena bangunan pub ini menyerupai menara Pisa di Italia yang agak miring.
Pub bernama The Crooked House itu terletak di Himley, Staffs. Bangunan pub ini 1,2 meter lebih rendah dari bangunan lainnya karena daerah pertambangan di sekitarnya menyebabkan penurunan pada tahun 1800-an.
Dan Lewis, 27, manajer pub, mengatakan: "Kami mendapatkan pengunjung yang datang dari seluruh dunia, dan mereka sulit percaya tentang kemiringan The Crooked House. Mereka yakin bahwa itu memang dirancang demikian, padahal tidak."
Ketika Dan pertama kali masuk The Crooked House, dia mengaku sempat merasa begitu pusing karena kondisi bangunan itu. Namun, kini dia merasa bangga, bisa menjalankan tempat yang unik tersebut.
KOTAK KOMENTAR
|