Thursday, 1 January 2015

[WOW] Jakarta Night Festival Sisakan 35 Ton Sampah




komentar | baca - tulis komentar

Dinas Kebersihan DKI Jakarta mengumpulkan sebanyak 35 ton sampah pasca perayaan malam pergantian tahun 'Jakarta Night Festival' semalam. (Baca Juga): HATI-HATI gan...Jangan Pasang Stiker Keluarga di Mobil, BAHAYA..!!!



"Sampahnya didominasi kertas terompet, sisa kembang api, sisa makanan, dan bekas-bekas kemasan," ujar Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta Saptastri Ediningtyas dalam keterangan tertulisnya kepada VIVAnews, Kamis 1 Januari 2015.

35 ton sampah tersebut, disebutkan oleh Tyas merupakan hasil dari pembersihan sampah di sepanjang Jalan Thamrin dan kawasan Monumen Nasional (Monas), tempat konsentrasi massa di wilayah Jakarta Pusat pada acara perayaan pergantian tahun semalam.

Di lokasi-lokasi perayaan tahun baru di wilayah-wilayah lainnya, Tyas menyebutkan, Dinas Kebersihan mengumpulkan sebanyak 50 ton sampah. Titik-titik perayaan tahun baru itu antara lain Taman Mini Indonesia Indah (TMII) di Jakarta Timur, Ancol di Jakarta Utara, Taman Fatahillah, Kota Tua di Jakarta Barat, dan Taman Margasatwa Ragunan di Jakarta Selatan. (Baca Juga): 10 wanita kembar tercantik di dunia

“Secara total, akumulasi sampah tahun baru di seluruh wilayah Jakarta mencapai 85 ton,” ujar Tyas.

Tyas menyebutkan, jumlah 85 ton sampah ini jauh menurun dibandingkan dengan jumlah sampah tahun baru pada 2014 yang lalu. Pada tahun sebelumnya, Dinas Kebersihan mengumpulkan sebanyak 680 ton sampah sisa perayaan tahun baru dari seluruh wilayah di Jakarta.

"Sebagian masyarakat sudah sadar untuk membuang sampah pada tempatnya. Ke depan, kita akan semakin menggiatkan sosialisasi pengenaan denda sebesar Rp500 ribu sesuai Perda nomor 3 tahun 2013 bagi warga yang membuang sampah sembarangan," ujar Tyas. (Baca Juga): Kenapa COWOK GENDUT CEWEK nya CANTIK ...?!?



Sumber : Owunik . blogspot . com - yang unik, emang asyik :)


KOTAK KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT

INFormasi... Gak Basii...

infosihh.blogspot.com

Mobile | Lintas.me
sansanichsan71@gmail.com
Back to Top
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...