Seorang bayi mungil berusia tiga hari ditemukan menangis di hutan Rusia dengan kondisi dikerubungi dan digigiti semut.
Bayi mungil ini ditemukan warga kebetulan melintas di pinggiran Chelyabinsk di Rusia Tengah. Jika tidak ditemukan saat itu, bayi mungkin itu mungkin tidak akan bertahan lama.
Juru bicara polisi mengatakan saat melewati hutan tersebut seseorang mendengar bayi perempuan menangis. Warga tersebut lalu mencari sumber suara dan menemukan bayi berbaring diantara tumpukan sampah dan ditutupi semut.
Bayi mungil itu masih memiliki tali pusat saat ditemukan.
"Sudah jelas bahwa anak itu ditelantarkan. Tidak ada orang lain disana. Warga yang menemukan kemudian menelepon ambulan,"ungkapnya seperti yang diberitakan oleh Daily Mail.
Setelah dilarikan ke rumah sakit kondisi sang bayi mulai stabil dan dalam masa pemulihan. Ia dirawat di sebuah rumah sakit di Chelyabinsk.
Polisi hingga saat ini masih menyelidiki dan melacak orangtua bayi malang tersebut.
KOTAK KOMENTAR
|