
Ibu kota Angola, Luanda, kembali tercatat sebagai kota paling mahal di dunia bagi para ekspatriat, menurut survei lembaga konsultansi Mercer. Luanda sejak tiga tahun terakhir menempati urutan teratas kota termahal di dunia. Tiga faktor utama membuat Luanda menjadi sangat mahal: tingginya sewa, mahalnya harga barang-barang impor, dan ongkos yang tidak kecil untuk biaya pengamanan.
Namun harga kebutuhan lain di Luanda ikut tinggi karena fluktuasi nilai tukar mata uang Angola.
Dari 10 besar kota termahal untuk 2015, lima di antaranya diisi kota-kota di Asia, yaitu Hong Kong (urutan dua), Singapura (urutan empat), Shanghai (urutan enam), Beijing (urutan tujuh), dan Seoul (urutan delapan).
Hong Kong naik ke posisi dua sementara Singapura tetap berada di urutan empat karena mahalnya properti dan tingginya sewa rumah dan kantor di kedua kota tersebut.
Ibu kota Jepang, Tokyo, untuk pertama kalinya terlempar dari sepuluh besar karena melemahnya nilai tukar yen terhadap dolar Amerika.

Biasanya Tokyo menempati urutan teratas namun untuk daftar 2015 kota ini berada di posisi 11.
Mercer adalah satu dari beberapa lembaga atau perusahaan yang mengeluarkan daftar tahunan kota-kota termahal di dunia.Daftar semacam ini biasanya dipakai sebagai salah satu acuan besaran gaji karyawan asing.
KOTAK KOMENTAR
|
ARTIKEL TERKAIT
Serba Serbi
- Tes Cari Jodoh: Mencari Pasangan Berdasarkan Tanggal Kelahiran
- Pisahkan Si Kaya dan Miskin, Tembok di Peru Ini Tuai Kontroversi
- Nabi Palsu Dari Sulawesi Sukses Ditertawakan Netizen
- Berdoalah Anda tak Sampai Menyaksikan Pemandangan Seperti Ini Saat Terbang
- Wow, Pasangan Transgender Ini Hamil dan Segera Punya Anak
- Fakta Unik yang Hanya Ada di Jepang
- Foto Kekonyolan Pak Polisi Dari Berbagai Belahan Dunia
- Inilah Perbedaan Cara Tertawa Dalam Dalam Berbagai Bahasa Dan Negara
- Miris… Pakai Sandal Jepit Mau Beli Mobil Kontan, Joe Patrick Asal Karawang Malah Dicegat Satpam
- Pasangan Aneh di Dunia, Malah si ‘Pria’ Yang Hamil
- Kala Warteg Pinggir Jalan Jadi Hidangan Pejabat Istana
Travel
- Berhenti Kerja, Pria Ini Traveling Untuk Berburu Pokemon
- Keren dan Unik...Ternyata Hawai Punya Pulau Berbentuk U
- Ternyata ini dia Gan Ujungnya Tembok Besar China
- Inilah 11 Kolam Renang Paling Menakjubkan Yang Ada di Seluruh Dunia
- Ini batu langka asal gurun Afrika yang sempat jadi favorit Firaun
- UNIK euyy... makan makan di RESTORAN AIR TERJUN
- Di Indonesia Demam Batu Akik, di Jepang Suka ‘Makan Permata’
- Fakta Menarik Tentang Qatar yang Tidak Kalah Dari Dubai
- Inilah Kondisi Korea Utara Yang Belum Pernah Diliput Sebelumnya!
- Kisah Dubai dan Kebenaran Sabda Nabi
- Ini bukan kilang minyak, melainkan sebuah negara