Tuesday, 23 June 2015

Pemain Game Online yang Duitnya Lebih Banyak dari Pekerja Kantoran




komentar | baca - tulis komentar

Udah bukan rahasia lagi kalau salah satu profesi paling fun dan menghasilkan banyak uang adalah sebagai gamer terutama pemain game online. Gimana nggak, sekali para player permainan virtual ini menang kejuaraan, hadiahnya cukup untuk dibuat modal hidup dalam waktu yang cukup lama. Butuh bukti?

Pada event The International yang mempertandingkan Dota 2 kemarin, si penyelenggaranya menyediakan hadiah yang lumayan gede. Tim-tim unggulan dari berbagai negara tersebut memperebutkan hadiah kurang lebih $10,9 juta. Kalau dikonversi ke rupiah sekitar Rp 145 miliar. Siapa yang nggak ngiler tuh?
Nah, kalau kamu mempertimbangkan games sebagai profesi, nggak ada salahnya nih meneladani 10 orang ini. Yup, mereka adalah pro gamers yang punya pendapatan bejibun dari bermain game online. Siapa aja? Let’s check!

1. Saahil “UNiVeRsE” Arora – $581,000

Saahil Arora adalah salah satu player Dota 2 paling berbakat di dunia. Kalau dirangking, pria ini menempati peringkat 9 dunia. Sedangkan untuk regional Amerika Utara, pemain dengan nickname UNiVeRsE ini adalah yang terbaik. Dilansir dari E-Sports Earnings, Saahil juga sukses mencatatkan diri sebagai pemain dengan bayaran tertinggi di dunia.
Saahil Arora [Image Source]
Saahil Arora [Image Source]
Saahil udah udah jadi pemain pro sejak 2011, tapi puncak karirnya adalah tahun 2014 dan sekarang ini. Dimana ia sukses mengukuhkan diri sebagai juara di 18 turnamen, serta menjadi nomor 3 terbaik di The International 2014. Kalau dilihat dari pendapatan sih, Saahil udah memperoleh nggak kurang dari $581,000 atau sekitar Rp 7.7 miliar.

2. Oleksandr “XBOCT” Dashkevych – $601,000

Oleksandr Dashkevych menjadi player paling berprestasi kedua setelah Danil Ishutin yang merupakan rekan satu timnya. Dashkevych udah bermain dan menang di berbagai turnamen termasuk ketika mereka sukses menjadi yang terbaik di The International 2011. Di kejuaraan ini timnya yang bernama Na’Vi tersebut berhasil menggondol hadiah sebesar $1 juta.
Oleksandr Dashkevych [Image Source]
Oleksandr Dashkevych [Image Source]
Setelah raihan sukses selama tahun 2011, Dashkevych tetap konsisten dengan memenangkan sejumlah event dan turnamen selama hampir 3 tahun. Total pendapatannya selama ini mencapai $601,000 atau setara dengan Rp 8 miliar. Wih, nggak lumayan banget tuh.

3. Danil “Dendi” Ishutin – $604,000

Seperti player jenius lain, Danil punya karakteristik khusus ketika bermain. Ia dikenal sebagai salah satu pemain paling kreatif dan inisiatif yang pernah ada. Rekan Dashkevych di Na’Vi ini juga sukses membuat pencapaian keren yang bikin ngiler.
Danil Ishutin [Image Source]
Danil Ishutin [Image Source]
Selain mempecundangi tim lain dan menjadi pemenang di The International 2011, ia juga sukses merengkuh berbagai titel di banyak turnamen di tahun-tahun setelahnya. Nggak heran jika pendapatannya pernah mencapai angka $604,000. Amazing!

4. Clement “Puppey” Ivanov – $667,000

Na’Vi bisa begitu berjaya di The International bukan hanya karena Dashkevych dan Danil, tapi juga berkat peran pemuda bernama Clement ini. Lewat tangan dinginnya, ia sukses membawa tim ini menjadi yang paling disegani di dunia.
Clement Ivanov [Image Source]
Clement Ivanov [Image Source]
Sukses jadi pemimpin Na’Vi selama 3 tahun, player dengan nickname Puppey ini kemudian direkrut sebuah tim bernama Team Secret sebagai kapten. Bersama tim baru, ia sukses menjadi juara tiga di turnamen DAC 2015 yang lalu. Sukses memimpin tim-tim besar dampaknya juga bagus nih terutama dalam hal pendapatan. Tercatat, Clement sukses memboyong sekitar $667,000 atau sekitar Rp 8,8 miliar.

5. Jang “Moon” Jae Ho – $443,000

Memulai karir gaming-nya di tahun 2003, Jae Ho melesat bak roket. Tercatat ia adalah salah satu pemain Warcraft III paling berbahaya di dunia. Selama karirnya, ia sukses mengumpulkan sebanyak $443,000 atau sekitar Rp 5 miliar. Meskipun jumlahnya nggak terlalu banyak dari pemain lain, ada alasan lain kenapa Jae Ho ada di peringkat ini.
Jae Ho [Image Source]
Jae Ho [Image Source]
Yup, pada tahun 2009 lalu sukses dikontrak oleh tim Korean WeMade FOX Warcraft III senilai $500,000. Kalau dijumlahkan hampir $1 juta! Satu lagi, ia juga dikenal sebagai pemain dengan karakter Night Elf paling greget di dunia.

6. Lee “NaDa” Yun-Yeol – $302,000

Selain Dota dan Warcraft, Star Craft juga jadi game paling booming. Nah, kalau kamu tanya siapa yang paling berbakat di situ, maka Yun-Yeol adalah orangnya. Udah banyak banget jumlah kemenangan yang didapatkannya. Meskipun begitu, ia hanya mendapatkan sebanyak $302,000 aja atau sekitar Rp 2 miliar.
Yun-Yeol [Image Source]
Yun-Yeol [Image Source]
Well, tentunya bukan hanya itu dong. Si ahli strategi dan jago macro management ini juga mendapatkan banyak banget uang dari kontrak sebuah tim dengan nominal sebesar $690,000. Cukup deh untuk hidup senang bertahun-tahun.

7. Matt “NaDeSHoT” Haag – $186,000

Berpendapatan hanya $186,000 sepertinya agak janggal nih memasukkan nama Matt Haag. Well, tunggu dulu sampai kamu tahu kalau pendapatannya sebagai gamer bukan hanya dari kompetisi aja. Yup, atlet Red Bull ini juga mendapatkan uang tambahan dari sponsor dan juga channel Youtube-nya dengan jumlah yang lumayan banyak. Sekitar $700,000 atau kalau dikonversikan ke dalam rupiah, nilainya menjadi Rp 9 miliar.
Matt Hag [Image Source]
Matt Hag [Image Source]
Matt sendiri nggak bermain Dota 2 atau Warcraft, melainkan Call of Duty. Buat gamer penghobi FPS (First Person Shooter) pasti tahu gimana asiknya main game ini. Anyway, Matt adalah professional player Call of Duty dengan bayaran paling tinggi di dunia.

8. Johnathan “Fatal1ty” Wendel – $455,000

Matt boleh jadi pemain Call of Duty paling mahal di dunia, tapi kalau ngomongin legend game FPS maka Johnathen Wendel adalah satu-satunya orang yang paling tepat. Gimana nggak, ia sukses banget dengan banyak pencapaian keren selama karirnya. Hampir semua game yang dimainkannya bergenre FPS. Ia juga mendapatkan berbagai macam penghargaan termasuk Lifetime Achievement Awards oleh eSports dan masuk dalam The International Video Game Hall of Game tahun 2010.
Johnathan Wendel [Image Source]
Johnathan Wendel [Image Source]
Selain mendapatkan bayaran hingga mencapai $455,000, Wendel juga mendapatkan pemasukan dari bisnisnya, Fatal1ty. Kalau dihitung sih mungkin pendapatannya lebih dari $1 juta dari bisnis gaming tersebut tiap tahunnya.

9. Team Newbee – $ 5,88 juta

Kalau diplesetin secara verbal, tim greget ini terdengar seperti newbie yang artinya pemula. Padahal skill gaming para member-nya benar-benar like a God banget. Grup yang terdiri dari 5 orang pemuda ini adalah yang berhasil meraih The International 2014 yang hadiahnya nggak kira-kira itu. Masing-masing anggotanya setidaknya memboyong sekitar $1 juta.
Team Newbee [Image Source]
Team Newbee [Image Source]
Raihan itu belum termasuk beberapa kemenangan lain yang nilai prize-nya minimal $1 jutaan. Jumlah ini praktis membuat 5 pemuda China ini layak diberi gelar player paling makmur di dunia.

10. Carlos “Ocelote” Rodriguez – $820,000 – $950,000

Kalau di ranah sepak bola pemain paling menterengnya adalah Messi atau Ronaldo, di gaming kamu bakal menemukan sosok Carlos Rodrigues. Nggak cuma punya skill, player legendaris Warcraft III ini juga punya self branding yang mumpuni.
Carlos Rodriguez [Image Source]
Carlos Rodriguez [Image Source]
Kalau secara pendapatan sih mungkin nggak seberapa jika dibandingkan Team Newbee. Carlos hanya mendapatkan angka $820,000 – $950,000 atau sekitar Rp 10 – Rp 12 miliar. Well, pasti ada alasan lain dong kenapa ia ada diperingkat pertama? Yup, ternyata kisaran jumlah sebesar itu adalah pendapatannya pertahun! Itu semua didapatkan Carlos dari mechandise, sponsor, dan turnamen. Meskipun kesannya hanya seperti bersenang-senang aja, tapi kalau ditekuni ternyata menghasilkan uang yang gede banget. Bahkan jumlahnya jauh melebihi nominal gaji kalau kamu kerja di perusahaan. Tertarik mendalami profesi menyenangkan dan bikin kaya ini, guys? Nggak perlu susah-susah, kamu hanya perlu banyak-banyak bermain.




Sumber :

KOTAK KOMENTAR

ARTIKEL TERKAIT

INFormasi... Gak Basii...

infosihh.blogspot.com

Mobile | Lintas.me
sansanichsan71@gmail.com
Back to Top
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...