Rizal Ramli: Kalau Freeport Tetap Ngotot, Kembalikan Kontraknya!
AKARTA – Menteri Koordinator (Menko) Bidang Kemaritiman Rizal Ramli kembali mengeluarkan jurus Rajawali Ngepretnya. Untuk kesekian kali, PT Freeport Indonesia (PTFI) terkena “kepretan” Rizal Ramli.
Rizal menegaskan, ada beberapa hal yang diminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) kepada Freeport. Salah satunya adalah royalti dari Freeport untuk Indonesia harus lebih besar.
"Kan Presiden bolak-balik menjelaskan; satu, bayar royalti lebih tinggi; kedua, urus limbah; ketiga, lakukan divestasi; keempat, bangun smelter; kelima, perbaikan lingkungan. Kalau itu dipenuhi, bisa dilanjutkan (kontraknya)," jelas Rizal saat ditemui Hotel JS Luwansa.
Dia mengatakan, jika Freeport masih mengotot dan tidak menuruti keinginan Presiden, Rizal menyarankan Freeport untuk mengembalikan kontrak karya (KK) tersebut kepada Indonesia. Pasalnya, dengan cadangan emas yang masih berlimpah akan menguntungkan Indonesia.
"Kalau seandainya Freeport ngotot enggak mau penuhi, kembalikan KK-nya," tukas dia.
KOTAK KOMENTAR
|
No comments:
Post a Comment