
Ketika usianya masih 13 tahun, Justin Bieber kecil belum jadi apa-apa. Bahkan ia kerap kali mengamen berpindah-pindah tempat untuk mengais rezeki.
Salah satu tempat yang menjadi favoritnya saat itu adalah anak tangga di depan Gedung Teater di Stratford, Ontario, Kanada. Seperti yang terlihat pada September 2007 silam, atau satu tahun sebelum ia 'ditemukan' oleh pencari bakat Scooter Braun pada 2008.

Getty Images via CBC
Dengan mengenakan topi baseball, celana jeans dan kaus oblong, Bieber kecil memetik gitar tanpa ada yang menghiraukannya.
Orang-orang lalu lalang di depannya tanpa menyangka bahwa pengamen cilik itu akan menjadi salah satu penyanyi paling terkenal di jagad hiburan dunia.
Itu dulu, sekarang penyanyi berusia 21 tahun ini menjadi pujaan bagi remaja putri di seluruh penjuru dunia.
Ia mencapai puncak popularitas dengan gelimang kekayaan.

Getty Images via Daily Mail
Sisi fisik Bieber juga mengalami perubahan yang begitu kontras.
Seiring pertumbuhan usia dan badannya, kini Bieber memiliki perut sixpacks yang bikin para penggemarnya mabuk kepayang.
Badannya pun kini dipenuhi tato. Lihat saja tangan kirinya yang nyaris seluruhnya tertutup tato. Tato juga menghiasi lengan kanan. Begitu juga bagian dada dan perutnya.

Daily Mail
Tato juga ada di bagian leher, punggung serta betis kirinya.
Sang manajer Scooter Braun, pada awal 2015 lalu mengungkapkan bahwa Bieber kini sudah menjadi lelaki dewasa setelah ia melewati sejumlah masa sulit.
"Ia kini sudah semakin menjadi pria dewasa. Tantangan yang ia hadapi yakni bagaimana memelajari siapakah dia sebenarnya," jelas Braun.
Wajar saja, selain mencapai popularitas, Bieber juga beberapa kali tersangkut masalah. Salah satunya ketika ia terpaksa meringkuk di tahanan selama satu malam setelah tertangkap Kepolisian Miami akibat kebut-kebutan dan mengendarai kendaraan dengan surat ijin kadaluarsa pada 2014 lalu.
KOTAK KOMENTAR
|
ARTIKEL TERKAIT
Musik
- Band Indonesia yang punya nama unik, kamu pernah dengar lagunya?
- Slank Akan Manggung di KPK, Tolak Revisi UU 30/2002
- Lagu Terpanjang Didunia
- Pianis Asal Indonesia Buat Taylor Swift dan Bruno Mars 'Standing Ovation' di Grammy Awards
- Kesan Musisi Inggris Selama Tinggal di Negara Islam
- Judulnya 'Manuk Mursal', Lagu Dangdut Berlirik Vulgar ini Sedang Banyak Digemari Orang
- Drummer Cantik Asli Indonesia yang Bikin Jantungmu Ikutan Ngedrum
- Boyband Remaja Masjid di Indonesia Ini Bisa 'Saingi' One Direction
- Kepolisian Seattle Merilis Catatan Yang Ada Dalam Dompet Kurt Cobain
- Industri Tidak Lagi Membutuhkan Artis Kulit Hitam
Tokoh
- Islam di Tangan Erdogan
- Hadang Kudeta, Kakek Tua dari Angkatan Bersenjata Ottoman Ini Turun Gunung
- Tokoh Dunia Yang Melajang Hingga Ajal
- Fakta Kesultanan Banten, Kerajaan Nusantara yang Disegani Dunia Namun Berakhir Miris
- Ulama Terkenal Saudi Syeikh Aidh al Qarni Ditembak di Filipina Usai Ceramah
- Ternyata Ini Rahasia Kekuatan Hafalan Dr Zakir Naik Yang Fenomenal
- MERINDING!!! SUNNAH NABI ITU EMANG SUPER AJAIB
- Pengacara Daeng Aziz Pertanyakan Peran Wapres Jusuf Kalla di Kalijodo
- 'Kenapa Anda Suka Sekali Menghina Agama lain?'
- Begini Cara Imam Abu Hanifah Bikin Orang-Orang Atheis Bungkam Tak Berkutik
- Saya tidak mengerti, mengapa Tuhan mengirim Ahok, bukan muslim pribumi untuk memimpin Jakarta?
No comments:
Post a Comment