Menteri Kabinet Kerja, Dari Anak Desa Sampai Pedagang Ikan -
Presiden Jokowi telah mengumumkan nama-nama menterinya hari ini, Minggu (26/10/2014), tepat pukul 17.16 WIB. Pengumuman susunan kabinet Jokowi-JK yang diberi nama Kabinet Kerja, berlangsung di halaman belakang Istana Merdeka, Jakarta.
Jokowi didampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla. Keduanya menggunakan kemeja putih. Hadir pula Ibu Negara Iriana Jokowi dan istri JK, Mufidah Jusuf Kalla. Iriana tampil anggun dengan mengenakan kebaya kontemporer berwarna putih.
Senada dengan Presiden dan Wapres, para menteri Kabinet Kerja yang berjumlah 34 orang juga menggunakan kemeja putih.
Hampir sebagian besar anggota Kabinet Kerja merupakan wajah baru. Kendati demikian, Jokowi memastikan para menterinya adalah orang-orang terpilih, pekerja keras, dan bersih.
Seperti ketika Jokowi memanggil nama Susi Pudjiastuti yang ditunjuk menjadi Menteri Kelautan dan Perikanan, Jokowi mengatakan bos penerbangan perintis, Susi Air, itu adalah pekerja keras dan memulai kesuksesannya dari nol.
"Banyak melakukan terobosan, berhasil mengembangkan jasa perhubungan yang terintegarasi dengan kemaritiman," kata Jokowi.
Pada kesempatan itu, Jokowi juga menyebut sedikit latar belakang Susi yang memulai usaha dengan menjual ikan di TPI. "Saya membaca di sebuah artikel, beliau memulai usaha dengan menjual ikan di TPI. Saya yakini beliau nanti, bu Susi, akan banyak melakukan terobosan di bidang kelautan dan perikanan."
Tak hanya Susi, saat menyebut nama Rektor Universitas Gajah Mada Pratikno sebagai Menteri Sekretaris Negara, Jokowi menyebut Pratikno adalah anak desa yang masuk kota. "Sama seperti saya, sekarang anak desa masuk Jakarta," kata Jokowi sambil tersenyum.