Bocah berumur 2 Tahun ini DERITA PENYAKIT LANGKA yang belum ada namanya -
Anak
berusia dua tahun asal Wales diketahui memiliki penyakit yang sangat
langka, hingga dokter tak bisa menemukan nama penyakit yang dideritanya.
Bocah laki-laki bernama Alfie Jones ini diperkirakan adalah
satu-satunya anak yang memiliki kondisi kesehatan langka tersebut.
Ketika dilahirkan, Alfie mengagetkan dokter dengan berbagai masalah kesehatan yang dimilikinya. Alfie memiliki sebuah lubang di jantung, mengalami ketulian, serta kebutaan sebagian. Tak hanya itu, bocah cilik ini juga memiliki tulang pinggul yang aneh sehingga dia tak bisa berjalan.
Dokter menjelaskan bahwa hal ini disebabkan oleh pengaturan kromosom yang tak seimbang. Penyakit semacam ini belum pernah ditemukan sebelumnya. Hingga saat ini Alfie masih belum bisa berjalan atau bicara. Meski begitu, ibunya Marie mengatakan bahwa anaknya adalah 'secercah cahaya matahari'.
"Meski banyak hal buruk menimpa Alfie, dia sangat bahagia. Dia cukup stabil, dan dicintai serta dikagumi oleh semua yang bertemu dengannya," ungkap Marie, seperti dilansir oleh Daily Mail.
Marie juga menjelaskan bahwa sebelum memiliki Alfie, keluarganya sering bermasalah. Kini mereka kembali rukun dan memikirkan apa yang terpenting. Marie mengatakan bahwa Alfie seperti lem yang kembali mengeratkan hubungan keluarga mereka.
Dokter mengonfirmasi bahwa tak ada orang lain di dunia ini yang pernah menderita hal yang sama dengan Alfie. Para ahli juga tak bisa memberikan kepastian berapa lama lagi Alfie bisa bertahan dengan keadaannya yang rumit tersebut.
Meski memiliki masa depan yang tak jelas, orang tua Alfie menyatakan bahwa mereka adalah orang tua paling beruntung di dunia karena memiliki anak laki-laki sepertinya. Saat ini mereka tengah mencoba mengumpulkan uang untuk membayar ruangan perawatan khusus untuk menjaga anak mereka tetap sehat dan bahagia.
"Aku tak pernah melihat keadaan seperti Alfie sebelumnya dan aku tak berharap menemukannya lagi di masa depan. Namun dia adalah anak yang ceria, dan keluarganya sangat hebat," ungkap seorang dokter anak, Dr Elaine English dari Bridgend Princess of Wales Hospital.
[kun]
Ketika dilahirkan, Alfie mengagetkan dokter dengan berbagai masalah kesehatan yang dimilikinya. Alfie memiliki sebuah lubang di jantung, mengalami ketulian, serta kebutaan sebagian. Tak hanya itu, bocah cilik ini juga memiliki tulang pinggul yang aneh sehingga dia tak bisa berjalan.
Dokter menjelaskan bahwa hal ini disebabkan oleh pengaturan kromosom yang tak seimbang. Penyakit semacam ini belum pernah ditemukan sebelumnya. Hingga saat ini Alfie masih belum bisa berjalan atau bicara. Meski begitu, ibunya Marie mengatakan bahwa anaknya adalah 'secercah cahaya matahari'.
"Meski banyak hal buruk menimpa Alfie, dia sangat bahagia. Dia cukup stabil, dan dicintai serta dikagumi oleh semua yang bertemu dengannya," ungkap Marie, seperti dilansir oleh Daily Mail.
Marie juga menjelaskan bahwa sebelum memiliki Alfie, keluarganya sering bermasalah. Kini mereka kembali rukun dan memikirkan apa yang terpenting. Marie mengatakan bahwa Alfie seperti lem yang kembali mengeratkan hubungan keluarga mereka.
Dokter mengonfirmasi bahwa tak ada orang lain di dunia ini yang pernah menderita hal yang sama dengan Alfie. Para ahli juga tak bisa memberikan kepastian berapa lama lagi Alfie bisa bertahan dengan keadaannya yang rumit tersebut.
Meski memiliki masa depan yang tak jelas, orang tua Alfie menyatakan bahwa mereka adalah orang tua paling beruntung di dunia karena memiliki anak laki-laki sepertinya. Saat ini mereka tengah mencoba mengumpulkan uang untuk membayar ruangan perawatan khusus untuk menjaga anak mereka tetap sehat dan bahagia.
"Aku tak pernah melihat keadaan seperti Alfie sebelumnya dan aku tak berharap menemukannya lagi di masa depan. Namun dia adalah anak yang ceria, dan keluarganya sangat hebat," ungkap seorang dokter anak, Dr Elaine English dari Bridgend Princess of Wales Hospital.
[kun]