×

Wednesday, 19 November 2014

Hasil Studi: Orang Tua Memang Memiliki Bau Khas





Hasil Studi: Orang Tua Memang Memiliki Bau Khas - komentar
Banyak yang berkata kalau orang yang sudah tua itu memiliki aroma tubuh khas. Studi terbaru menegaskan hal tersebut.

Dr Eric Shapira, penulis buku A New Wrinkle: What I Learned from Older People Who Never Acted Their Age mengatakan, hingga kini masih sulit mencari penyebab dari aroma tubuh tersebut.

"Hal tersebut merupakan hasil proses kimiawi yang terjadi pada tubuh kita seiring bertambahnya usia," jelas Dr Shapira. seperti dilansir Gizmodo.

Sementara studi oleh Johan Lundstrm dari Monell Chemical Senses Center yang dipublikasikan di jurnal PLOS ONE, menjelaskan, pria-pria di usia paruh baya memiliki aroma tubuh paling tidak sedap. Sementara pria manula berada di nomor dua di belakang pria paruh baya.

Disebutkan juga bahwa kaum perempuan di usia paruh baya merupakan golongan yang aroma tubuhnya paling menyenangkan.

Menurut Dr Shapira, aroma tersebut merupakan efek dari dehidrasi.

"Orang-orang tua cenderung lebih jarang haus yang berdampak pada kulit yang lebih kering. Sementara sel kulit yang mati akan menimbulkan bau yang khas," ungkapnya. [mor]





Sumber : Owunik . blogspot . com - yang unik, emang asyik :)

infosihh.blogspot.co.id


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...