Wanita & Energi Surga yang Dimilikinya -
Rasulullah saw bersabda, "surga di telapak kaki ibu ". Menurut ust asrifin, sabda ini jelas menunjukkan bahwa wanita sesungguhnya memiliki energi syurga di dalam dirinya.
Jika energi itu bisa digali dengan benar, maka dimanapun wanita bertempat tinggal ia akan menciptakan suasana syurga, bukan saja bagi dirinya tapi juga bagi orang lain.
wanita adalah keteduhan dan kedamaian. Kenapa bukan laki-laki yang digambarkan sebagai keindahan, keteduhan, dan kedamaian? Jawabannya sederhana karena makhluk lelaki tak punya energi syurga dalam dirinya.
Energi syurga yang dimiliki oleh kaum hawa seharusnya mudah untuk menciptakan kedamaian dan ketentraman di dunia, baik itu dalam keluarga maupun di dalam masyarakat. Mudah juga bagi wanita untuk meraih syurga nantinya. Kemudahan itu rasulullah saw gambarkan dalam sebuah hadits yang akan menjadi obat bagi setiap wanita,
"Jika wanita itu sudah melaksanakan shalat lima waktu, menunaikan kewajiban puasanya dan taat terhadap suaminya, maka ia akan dipersilahkan masuk syurga dari pintu manapun mereka suka".
Begitulah islam memuliakan wanita. Mereka begitu mudah masuk ke dalam syurga selagi melaksanakan kewajiban agamanya dan melaksanakan kewajiban mereka sebagai seorang istri. Maka mudah sebenarnya bagi kaum hawa untuk masuk ke dalam syurga nya.
Lalu, mengapa di hadist lain rasulullah katakan saat mikraj nya, ia melihat bahwa kebanyakan penghuni neraka adalah kaum wanita, disimpulkan bahwa karena wanita banyak yang tidak menjadikan dirinya sebagai istri yang shalihah. Banyak wanita yang gagal memenuhi kewajibannya sebagai seorang istri.
Maka bagimu wahai wanita, tanamkan dihati... Allah telah mudahkan bagi kita untuk masuk ke dalam syurganya, lalu mengapa kira tidak menyambut nya dengan baik? Dengan memperbaiki ibadah kita kepada Allah, belajar memenuhi kewajiban kita sebagai seorang istri.
No comments:
Post a Comment