×

Friday, 11 March 2016

Tanpa Pasangan Orang Ini Menikah Dengan Dirinya Sendiri





Tanpa Pasangan Orang Ini Menikah Dengan Dirinya Sendiri - komentar
Pernikahan secara normal merupakan sebuah rangkaian upacara sakral untuk mengikat janji untuk hidup semati saling mencintai antara pasangan laki dan perempuan. Sahabat anehdidunia.com di jaman sekarang ini hal tersebut nampaknya mulai tergeser oleh orang orang yang merasa tidak perlu pasangan untuk melakukan pernikahan. Mungkin mereka sangat mencintai dirinya sendiri hingga berani mengambil jalan ini atau bahkan pernah dikecewakan oleh pasangannnya. Sangat banyak alasan yang diutarakan. Berikut artikel yang kami peroleh dari berbagai sumber dengan judul tanpa pasangan orang ini menikah dengan dirinya sendiri
Liu Ye Menikah Dengan Dirinya Sendiri Tanpa Pasangan
Tanpa Pasangan Orang Ini Menikah Dengan Dirinya Sendiri
Liu Yemenikahi dirinya sendiri via nialljoreilly.com

Sahabat anehdidunia.com seorang laki-laki di China menikahi dirinya sendiri dengan alasan untuk mengekspresikan kekecewaan atas kenyataan hidupnya. Liu Ye, 39 tahun asal Zhuhai City menikah dengan duplikat dirinya yang terbuat dari styrofoam yang sudah di dandani mengenakan pakaian pengantin wanita. “Banyak alasan mengapa saya melakukan itu, tapi alasan yang terutama adalah untuk menunjukkan kekecewaan saya atas kenyataan hidup. Ujarnya. “Pernikahan ini membuat saya merasa menjadi lebih hidup. Karena definisi dari pernikahan ini berbeda dengan orang lain pada umumnya” Tambahnya. Upacara pernikahannya sendiri dilakukan dengan menggunakan adat tradisional China, yang dihadiri lebih dari 100 tamu. Salah seorang tamu mengatakan, Liu bukanlah seorang Gay, tetapi mungkin dia sedikit “Narsis” atas dirinya sendiri.

Sewaktu memutuskan untuk menikah, Liu Ye berusia 39 tahun. Pasangannya, yang juga bernama Liu Ye, berusia sama, 39 tahun. Keduanya berasal dari Zhuhai, China, dan mengundang ratusan orang saat menggelar pesta pernikahan. Liu Ye berdandan formal seperti mempelai pria, sedangkan Liu Ye dipotret seraya mengenakan chiong-sam, berdandan layaknya mempelai wanita, dan ditampilkan dalam bentuk boneka karton. Aneh, karena Liu Ye mempelai pria adalah Liu Ye yang sama dengan Liu Ye mempelai wanita. Rupanya, Liu Ye memutuskan menikahi diri sendiri, sekaligus membuat versi mempelai pria dan mempelai wanita yang mana diperankan oleh dirinya sendiri juga. Liu Ye sempat diisukan berorientasi homoseksual, tapi ia membantahnya.
Grace Gelder Menikahi Dirinya Sendiri
Tanpa Pasangan Orang Ini Menikah Dengan Dirinya Sendiri
Grace Gelder menikahi dirinya sendiri via dailymail.co.uk
Grace memutuskan untuk menikahi dirinya sendiri setelah selama enam tahun menjomblo dan atas restu dari keluarganya. Grace menikah tanpa pasangan di sebuah rumah pedesaan di kota Devon, Inggris. Sekitar 50 teman datang untuk menyaksikan momen bersejarah dimana Grace melamar serta mengucap janji pernikahan dengan dirinya sendiri. "Aku membuat skenario bagaimana aku melamar diriku sendiri di sebuah taman di Parliament Hill akhir November (2014) lalu," ungkap Grace dalam tulisan di blog-nya.
Grace mengaku keputusannya untuk menikah tanpa mempelai pria datang setelah mendengarkan lagu milik Bjork yang berjudul 'Isobel'. "My name’s Isobel, married to myself," begitu bunyi sepenggal lirik lagu tersebut. Sebelumnya Grace juga telah melakukan pencarian jati dirinya lewat meditasi dan berdansa. Menurut Grace tindakan ekstremnya ini tidak berkaitan dengan feminisme tapi lebih kepada memberdayakan dirinya. Ia sadar, status menikahnya mungkin tidak ada artinya di mata hukum tapi telah memberikannya sebuah pencerahan, bahwa ada sesuatu yang lebih berarti jika dilakukan sendirian. Tak menutup kemungkinan, suatu saat Grace akan melangsungkan pernikahan seperti pada umumnya. "Hanya karena aku telah menikahi diri sendiri, bukan berarti aku menutup kemungkinan untuk berbagi pernikahan dengan seseorang suatu hari nanti," ujarnya.
Jennifer Hoes Nikah Dengan Diri Sendiri
Tanpa Pasangan Orang Ini Menikah Dengan Dirinya Sendiri
Jennifer Hoes menikahi dirinya via karlzipser.com
Ketika usianya menginjak 30 tahun, seniman keramik ini menikahi diri sendiri pada tahun 2003. Ia menikah dengan disaksikan oleh teman-teman dan keluarga besarnya. Ketika ditanya kenapa melakukan pernikahan unik ini ia menjawab, "Kenapa tidak mengikrarkan janji suci dengan dirimu sendiri, sebagai dasar untuk melengkapi kehidupan dan hubunganmu?" Dalam wawancara bersama situs Art and Perception, pernikahan tersebut menandai momen penting ketika ia telah siap merayakan arti hidupnya dan bertanggungjawab terhadap segala sesuatu yang datang ke depannya.
Jennifer percaya bahwa ketika seseorang setia dengan dirinya sendiri, maka dia bisa memberikan sesuatu yang lebih terhadap orang lain. "Dalam pernikahanku aku perlu kehadiran keluarga dan teman sebagai saksi dan juga merayakan hubunganku dengan mereka. Malam pernikahan aku menghabiskan waktu sendirian dan tidur seperti bayi! Itu adalah malam pertama yang paling logis setelah di siang harinya direpotkan dengan pernikahan," ujar Jennifer.
Chen Wei-Yih Menikah Tanpa Pasangan
Tanpa Pasangan Orang Ini Menikah Dengan Dirinya Sendiri
Chen Wei-Yih nikahi dirinya sendiri via weinterrupt.com
Meskipun menikah tanpa pasangan, wanita asal Taiwan ini tidak main-main dalam melangsungkan pernikahannya. Ia menyewa jasa wedding planner demi berlangsungnya upacara dan pesta pernikahan yang sempurna. Chen juga mengenakan gaun putih dan memegang buket bunga. Mengenai pernikahan dengan dirinya sendiri, wanita berusia 30 tahun itu berujar, "Aku hanya berharap lebih banyak orang yang mau mencintai dirinya sendiri. Usia 30 tahun adalah periode yang penting buatku. Karier dan pengalamanku sudah mapan, tapi belum juga menemukan pasangan. Jadi apa yang bisa aku lakukan?" ujarnya kepada China Post.
Chen menjelaskan saat wanita sudah berusia 30 tahun di Taiwan, menikah dan punya anak jadi tuntutan sosial yang paling disorot. Baik oleh lingkungan maupun keluarga. Hal itu membuat wanita yang masih berstatus single dan mandiri jadi merasa gagal jika tidak memiliki keduanya. "Bukan berarti aku anti pernikahan. Aku hanya berharap bisa mengekspresikan pemikiran yang berbeda dari tradisi," ungkapnya.
Yasmin Eleby Menikahi Dirinya Sendiri
Tanpa Pasangan Orang Ini Menikah Dengan Dirinya Sendiri
Yasmin Eleby menikahi dirinya sendiri via chron.com
Yasmin telah berjanji untuk menikahi dirinya sendiri jika sampai usia 40 tahun belum juga menemukan pria yang tepat dan bersedia menjadi suaminya. Seperti dilaporkan situs berita lokal MySanAntonio, pernikahan tersebut benar-benar dilaksanakan Yasmin dengan acara yang meriah tak kalah dari pesta pernikahan pada umumnya. Yasmin menikahi dirinya sendiri dalam sebuah upacara yang digelar di Museum of African American Culture, Houston, Texas, 3 Januari 2015 lalu.
Dalam acara pernikahannya itu, dia berdandan layaknya pengantin wanita memakai gaun ungu, rambut disanggul dan membawa sebuket bunga. "Aku sudah membayangkan banyak hal dan tidak menyangka impianku ini bisa terwujud. Terimakasih pada semua orang yang sudah meluangkan waktu dari kesibukan mereka dan membantuku merayakan hari jadiku ke-40 ," tulisnya di Facebook.
Nadine Schweigert Menikah Dengan Dirinya Sendiri
Tanpa Pasangan Orang Ini Menikah Dengan Dirinya Sendiri
Nadine Schweigert menikah dengan dirinya sendiri via dailymail.co.uk
Wanita asal Dakota Utara ini melangsungkan pernikahan dengan dirinya sendiri pada usia 36, di tahun 2012. Sebelumnya, ia hidup sendiri selama enam tahun pasca perceraian dengan suaminya. "Aku merasa sangat berdaya, sangat bahagia dan senang. Aku ingin membaginya dengan orang lain, juga orang-orang yang telah hadir di pernikahanku. Ini adalah sebuah bentuk tanggung jawab terhadap diriku," ujar Nadine.



Sumber :

No comments:

Post a Comment

infosihh.blogspot.co.id


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...