Valencia - Real Madrid tak bisa melanjutkan rekor kemenangannya di musim ini. Skuat Los Blancos menelan hasil buruk saat bertemu Valencia di ajang La Liga, Minggu (4/1/2015).
Madrid sempat unggul lebih dulu melalui sepakan penalti Cristiano Ronaldo. Namun Valencia membalikan keadaan di babak kedua. Pasukan Kelelawar Mestalla balik memimpin lewat gol Antonio Barragan dan Nicolas Otamendi.
Menurut Carlo Ancelotti, kekalahan Madrid disebabkan faktor ketidakberuntungan. Ia menilai Madrid tak pantas kalah karena bermain lebih bagus dari Valencia.
![]() |
Valencia menang 2-1 saat menjamu Madrid di Estadio de Mestalla, Minggu (4/1/2015). (AFP/Jose Jordan) |
"Kami bermain baik dan sangat tidak pantas menerima kekalahan. Kami hanya tidak beruntung karena gagal mencetak gol dari sejumlah peluang yang didapatkan," ucap Ancelotti yang dikutip dari Football Espana.
"Tim sudah bekerja dengan baik. Namun dalam sepak bola apapun bisa terjadi. Kami tetap harus menerima kekalahan ini. Selamat untuk Valencia. Mereka telah berjuang keras," lanjut pelatih kebangsaan Italia tersebut.
Kekalahan ini membuat Madrid ditempel ketat dua pesaingnya, Barcelona dan Atletico Madrid. Meski demikian, Ancelotti tak resah. Ia yakin Madrid bisa menjuarai La Liga musim ini.
"Musim ini masih sangat panjang. Kekalahan ini tidak memberikan pengaruh apapun. Yang kami perlu lakukan hanya tampil sebaik mungkin," tuturnya.
Untuk sementara Madrid berada di posisi puncak klasemen. Gareth Bale Cs memiliki 39 poin, unggul satu angka dari dua pesaing terdekatnya.
KOTAK KOMENTAR
|
ARTIKEL TERKAIT
Olahraga
- Penyiksaan Atau Pelatihan Anak?
- Impian Bocah 'Kantong Keresek' Fans Messi Akhirnya Jadi Nyata!
- Ini Reaksi Pesepakbola Muslim Ketika Dilempar Roti Babi
- PILIH MANA ? Ronaldo Bantu Gaza Dengan 30 Miliar, Messi Hancurkan Gaza Dengan 20 Miliar
- Apa Jadinya Bila Nyemar Pindah ke Real Madrid?
- Astaga, Lihat Aksi Horor Yang Dilakukan Pemain ini Setelah Kena Kartu Merah
- Ngakak, Kejadian Super Langka dan Aneh Ini Mungkin Tak Akan Terulang Lagi di Sepak Bola
- Inilah yang Akan Terjadi pada Otakmu Jika Rajin Olahraga
- El Clasico Diselimuti Kekhawatiran Aksi Terorisme
- Komentar Lorenzo Jadi Bukti, Italia Usut Taruhan di MotoGP
- Wah, Manajer Tim Suzuki menilai ada perjanjian terselubung di antara Marquez dan Lorenzo.
Bola
- Impian Bocah 'Kantong Keresek' Fans Messi Akhirnya Jadi Nyata!
- Ini Reaksi Pesepakbola Muslim Ketika Dilempar Roti Babi
- PILIH MANA ? Ronaldo Bantu Gaza Dengan 30 Miliar, Messi Hancurkan Gaza Dengan 20 Miliar
- Apa Jadinya Bila Nyemar Pindah ke Real Madrid?
- Astaga, Lihat Aksi Horor Yang Dilakukan Pemain ini Setelah Kena Kartu Merah
- Ngakak, Kejadian Super Langka dan Aneh Ini Mungkin Tak Akan Terulang Lagi di Sepak Bola
- El Clasico Diselimuti Kekhawatiran Aksi Terorisme
- Bintang Sepak Bola Dunia Berbondong-bondong Membela Islam
- Real Madrid Bersedia Lepas Ronaldo Rp1,67 Triliun
- Kutuk teror Paris, Maradona tak lupa doakan Suriah dan Palestina
- David Beckham Girang Kembali Tampil Di Old Trafford